Jaga BIPA
Jaringan Lembaga Penyelenggara
Program BIPA

Peta Lembaga BIPA

Pusat Bahasa Universitas Universal 
Pusat Bahasa Universitas Universal 
1/ 1

Kompleks Maha Vihara Duta Maitreya Bukit Beruntung, Sei Panas, Kota Batam, Kepulauan Riau
Telp: 08998825888 /082236011818
Pos-el: info@uvers.ac.id
Laman: uvers.ac.id

Universitas Universal (UVERS) adalah sebuah universitas swasta di Kota Batam yang didirikan dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No.601/E/O/2014. Universitas Universal (UVERS) berada di bawah naungan Yayasan Pancaran Maitri bersama dengan Sekolah Maitreyawira. Belasan tahun bergelut di dunia pendidikan dengan mendirikan Sekolah Maitreyawira dari tingkat TK, SD, SMP, hingga SMA, dan SMK telah menginspirasi Yayasan Pancaran Maitri untuk menyediakan pendidikan yang lebih paripurna. Cita-cita tersebut diwujudkan dengan mendirikan Universitas Universal (UVERS).

Cita-cita tersebut didorong oleh tujuan mulia Yayasan Pancaran Maitri untuk menanamkan nilai-nilai Dunia Satu Keluarga melalui dunia pendidikan. Yayasan Pancaran Maitri mengharapkan nilai Dunia Satu Keluarga tidak berhenti ditanamkan karena para siswa telah lulus dari dunia sekolah. Bertujuan untuk melahirkan para profesional yang dapat berpartisipasi dalam realisasi Dunia Satu Keluarga, Universitas Universal (UVERS) menjadi salah satu catatan sejarah yang paling penting pada perjuangan ini.


Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

Kawasan Indonesia Peace and Security Center (IPSC)
Jalan Anyar Km. 4, Sukahati, Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
(021) 29099245